IPS

Pertanyaan

pada tahapan pertama ajaran islam yang disebarkan adalah tentang...

1 Jawaban

  • Kelas: X
    Mata Pelajaran: IPS 
    Materi:
    Penyebaran Islam
    Kata Kunci:
    Penyebaran Islam  

     

    Pembahasan:

     

    Pada tahapan pertama ajaran Islam yang disebarkan adalah tentang... tauhid, yaitu ajaran bahwa tiada tuhan selain Allah.

     

    Saat nabi Muhammad pertama menerima wahyu, ayat-ayat Al-Quran yang diturunkan di tahun-tahun pertama disebut dengan Surat Makiyyah. Surat Makiyyah ini diturunkan sebelum nabi Muhammad hijrah atau berpindah ke kota Madinah.

     

    Surat ini memiliki ciri-ciri khas yaitu pendek dan ajaranya kebanyakan berisi tentang tauhid atau keesaan Allah.

     

    Ajaran ini sangat penting mengingat kondisi kaum Quraish (penduduk kota Makkah) pada waktu itu. Kaum Quraish sudah mengenal dan menyembah Allah, namun mereka menyembah Allah dengan diiringi praktek syirik yaitu menyembah berhala yang dianggap dapat membantu mereka.

     

    Terdapat ratusan patung berhala yang disembah dan diletakkan disekitar Kabah. Ketiga berhala yang dianggap paling penting adalah, Latta, Uzza dan Manat.

     

    Nabi Muhammad mengajarkan bahwa hanya Allah sajalah yang patut disembah, dan mengajak kaum Quraish meninggalkan penyembahan berhala. Ajaran ini misalnya terdapat di surat Al-Ikhlas.

     

    Namun ajakan meninggalkan penyembahan berhala ini ditolak kaum Quraish, bahkan mereka menindas para pengikut Nabi Muhammad. Akibatnya, Nabi Muhammad memerintahkan pengikutnya untuk mencari tempat yang aman, pertama ke Abyssinia, lalu kemudian ke kota Yathrib.

     

    Nabi Muhammad kemudian melakukan hijar ke Yathrib, yang sekarang dikenal dengan nama kota Madinah.

Pertanyaan Lainnya