Sejarah

Pertanyaan

Tulislah informasi mengenai hari pahlawan

1 Jawaban

  • Hari Pahlawan memperingati perjuangan para pahlawan yang berjuang untuk mewujudkan dan mempertahankan kemerdekaan Indonesia. Hari Pahlawan diperingati tiap tanggal 10 November yaitu terjadinya pertempuran Surabaya melawan tentara Sekutu.

    Pembahasan:

    Setelah proklamasi kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus 1945, Belanda tidak langsung mengakui kemerdekaan Indonesia. Namun Belanda  melalui Netherlands Indies Civil Administration (NICA) berupaya untuk membentuk kembali pemerintahan Hindia Belanda dan menjadikan kembali Indonesia sebagai wilayah jajahan Belanda.

    Dengan menumpang pasukan Sekutu mereka mendarat di Indonesia, dan juga berupaya melucuti dan membubarkan pasukan Tentara Keamanan Rakyat (TKR).   Hal ini menyebabkan perjuangan senjata untuk melawan upaya penjajahan kembali dalam berbagai pertempuran di berbagai daerah melawan pasukan Sekutu, dengan yang terbesar terjadi di pertempuran Surabaya pada 10 November 1945.

    Untuk memperingati perjuangan para pahlawan dalam mempertahankan kemerdekaan pada pertempuran tersebut, maka tanggal 10 November ditetapkan sebagai Hari Pahlawan, melalui Keputusan Presiden No. 316 Tahun 1959 tentang Hari-hari Nasional.

    Hari Pahlawan sangat penting dalam mempelajari perjuangan para pahlawan. Dengan mengetahui sejarah para pahlawan, kita bisa menghargai jasa para pahlawan yang sudah berjuang agar negara Indonesia menjadi negara merdeka.  

    ---------------------------------------------------------------------------------

    Pelajari lebih lanjut:

    • Siapa yang mengetik naskah proklamasi di: brainly.co.id/tugas/20416385
    • Di mana teks proklamasi dibacakan di: brainly.co.id/tugas/14276054
    • Apa saja yang sudah diperjuangkan ir. Soekarno bagi bangsa dan negara indonesia di: brainly.co.id/tugas/808737  

    Detail Jawaban:

    Kode: 5.10.8

    Kelas: V  

    Mata pelajaran: IPS/Sejarah    

    Materi: Bab 8 - Perjuangan Mempertahankan Kemerdekaan Indonesia

    Kata kunci: Pertempuran Surabaya, Hari Pahlawan  

    #TingkatkanPrestasimu

Pertanyaan Lainnya