B. Indonesia

Pertanyaan

struktur teks prosedur dibangun oleh beberapa bagian teks, yaitu

1 Jawaban

  • Struktur Teks Prosedur

    1. Tujuan (Orientasi), yang berisi Mengapa teks prosedur tersebut dibuat atau hasil akhir yang dicapai.
    2. Material, yang berisi hal yang perlu dipersiapkan.
    3. Langkah-langkah, berisi proses dan tahapan-tahapan.
    4. Penegasan ulang (Penutup), berisi kesimpulan

    __________________

    Pembahasan :

    Teks Prosedur

    • Teks Prosedur adalah bentuk teks yang berisikan langkah atau tahapan yang harus dipenuhi dalam melakukan kegiatan yang dituju.

    Jenis-Jenis Teks Prosedur

    • Prosedur Sederhana, merupakan teks yang memuat tahapan atau langkah sederhana prosedur.
    • Prosedur Kompleks, merupakan teks yang berisi langkah atau tahapan yang harus ditempuh untuk mencapai tujuan.
    • Prosedur Protokol, merupakan teks prosedur yang langkah kerjanya tidak terlalu ketat atau fleksibel.

    Tujuan Teks Prosedur

    • Menjelaskan cara atau langkah-langkah yang harus dilakukan agar pembaca dapat secara tepat dan akurat dalam membuat sesuatu, melakukan suatu kegiatan, pekerjaan atau menggunakan suatu alat, dan lainnya.

    Penyusunan Teks Prosedur

    • Dari penting menuju tidak penting.
    • Dari umum menjadi khusus.
    • Dari tahap awal menjadi akhir.

    Kebahasaan Teks Prosedur

    • Menggunakan verba (kata kerja).
    • Menggunakan kalimat interogatif, deklaratif, dan imperatif.
    • Menggunakan konjungsi temporal.
    • Menggunakan pernyataan persuasif.
    • Verba material dan tingkah laku.
    • Partisipan manusia.

    Ciri-ciri Teks Prosedur

    • Berisi langkah-langkah informatif.
    • Kata kerja imperatif (perintah).
    • Objektif.
    • Jelas, rinci, material, singkat, dan logis.
    • Langkah berkelanjutan.
    • Disertai penjelasan.
    • Menggunakan syarat atau pilihan.
    • Aktual dan akurat.
    • Bersifat universal.

    Langkah Penyusunan Teks Prosedur

    1. Menentukan topik.
    2. Mengumpulkan bahan.
    3. Menyusun kerangka.
    4. Mengembangkan kerangka

    ____________________

    Pelajari lebih lanjut :

    • Yang dimaksud dengan teks prosedur : brainly.co.id/tugas/11850897
    • Contoh teks prosedur, baca di : brainly.co.id/tugas/9515468
    • Contoh teks prosedur, baca di : brainly.co.id/tugas/948722

    Detail Jawaban

    KelasĀ  : 11 (XI) SMA

    Mapel : Bahasa Indonesia

    Materi : Teks Prosedur

    Kode Kategorisasi : 11.1.1

    Kata Kunci : Teks Prosedur.

    ___________________

    #TingkatkanPrestasimu

Pertanyaan Lainnya