pandangan islam tentang nikah siri
Pertanyaan
1 Jawaban
-
1. Jawaban a1m
Pandangan islam tentang nikah siri adalah sah secara agama apabila terpenuhi rukunnya.
PEMBAHASAN
Adik-adik kita akan membahas mengenai fikih munakahat. Fiqih munakahat adalah peraturan atau hukum-hukum yang mengatur perihal pernikahan, yang diambil dari dalil-dalil AL quran dan as sunnah yang berlaku untuk seluruh umat islam. Ruang lingkup fiqih munakahat ini ada tiga, yaitu khitbah, pernikahan dan talak .
Nah kemudian yang disebut nikah siri yaitu nikah secar rahasia, maksudnya pernikahan yang tidak tercatatat pada kantor urusan agama, pernikahan siri hukumnya sah sesuai syariat islam, apabila rukun dan syarat nikahnya terpenuhi. didalam islam pernikahan sah bila memenuhi 5 rukun nikah, yaitu ada calon pengantin laki-laki, ada calon pengatin perempuan, ada wali nikah, adanyadua orang saksi dan adanya ijab qobul.
Adapun pernikahan siri yang dilakukan tanpa dihadiri wali nikah dari pihak perempuan, hal ini tidak sah secara agama. Berdasarkan hadist Rasulullah dari Aisyah Radhiyallahu anha “Wanita mana pun yang menikah tanpa mendapat izin walinya, maka pernikahannya batil; pernikahannya batil; pernikahannya batil”.
Nah adik-adik, walaupun pernikahan siri sah secara agama, namun pernikahan siri yang tidak tercatat pada kantor urusan agama, tidak sah pernikahannya dalam hukum negara. Kerugian dari pernikahan siri yang tidak tercatat di negara adalah tidak adanya kejelasan status dalam administrasi, sehingga nanti kedepan akan sulit untuk membuat ktp, urusan perceraian, urusan waris dan anak hasil nikah siri dinaggap anak yang lahir diluar nikah.
PELAJARI LEBIH LANJUT
Demikian jawaban kakak, semoga dapat membantu, nah adik-adik untuk soal-soaL perkara agama lain, adikadik bisa cek link dibawah ini yaa. Insha ALLAh jawaban-jawabannya khair karena sudah terverifikasi oleh team brainly . cekidot !
1. Bencana yang terjadi di sebagian tempat yang mengakibatkan matinya sebagian makhluk hidup disebut brainly.co.id/tugas/17282371
2. Sifat nafsiyah merupakan sifat yang hanya berhubungan dengan brainly.co.id/tugas/17283048
3. Fungsi tawakal dalam kehidupan brainly.co.id/tugas/17283071
Oke adik adik Semangat belajarnya yaa !
Jadikan yang terbaik ya !
............................................................................................................................................
DETAIL JAWABAN
Kelas : VII
Pelajaran : Agama
Kategori : Bab 2 - Iman terhadap kitab ALLAH
Kode : 8.14.2
Kata Kunci : nikah siiri, hukum nikah siri
Pertanyaan Lainnya