Geografi

Pertanyaan

Sebutkan bentuk bentuk galaksi dan jelaskan

2 Jawaban

  • 1. Galaksi Elips (Elliptical Galaxy)

    Penampakan galaksi ini terlihat seperti elips. Galaksi yang termasuk dalam tipe elips ini mulai dari galaksi yang berbentuk bundar sampai galaksi yang berbentuk bola pepat. Struktur galaksi tipe ini tidak terlihat dengan jelas. Galaksi elips sangat sedikit mengandung materi antarbintang dan anggotanya adalah bintang-bintang tua. Contoh galaksi tipe ini adalah galaksi M87, yaitu galaksi elips raksasa yang terdapat di Rasi Virgo, galaksi Fornax dan Galaksi Skulpter.

    2. Galaksi Tak Beraturan (Irregular Galaxy)

    Galaksi tak beraturan adalah tipe galaksi yang tidak simetri dan tidak memiliki bentuk khusus, artinya tidak mempunyai bentuk dasar spiral ataupun elips. Anggota dari galaksi ini terdiri atas bintang-bintang tua dan bintang-bintang muda. Contoh dari galaksi tipe ini adalah Awan Magellan Besar dan Awan Magellan Kecil, dua buah galaksi tetangga terdekat Bimasakti, yang hanya berjarak sekitar 180.000 tahun cahaya dari Bimasakti. Galaksi tak beraturan ini banyak mengandung materi antarbintang yang terdiri atas gas dan debu-debu.

    3. Galaksi Spiral (Spiral Galaxy)

    Galaksi spiral merupakan tipe yang paling umum dikenal orang. Mungkin karena bentuk spiralnya yang indah itu. Jika kita mendengar kata galaksi, biasanya yang terbayang adalah galaksi tipe ini. Galaksi kita termasuk galaksi spiral. Bagian-bagian utama galaksi spiral adalah halo, bidang galaksi (termasuk lengan spiral), dan bulge (bagian pusat galaksi yang menonjol).

    4. Galaksi Spiral Berpalang (Barred Spiral Galaxy)

    Pada galaksi ini terlihat dari bagian ujung suatu pusat keluar lengan-lengan spiral galaksi. Sekitar 18% dari jumlah galaksi di jagad raya ini berupa spiral-spiral ataupun spiral-spiral yang terpotong.

  • Bentuk-bentuk galaksi secara umum ialah:

    1.  Elips
    2.  Spiral
    3.  Lentikular
    4.  Ireguler/Tak beraturan

    PEMBAHASAN

      Galaksi-galaksi yang ada di alam semesta memiliki bentuk-bentuk yang beragam. Bentuk-bentuk galaksi tersebut dapat diklasifikasikan dengan cara tertentu. Edwin Hubble, seorang astronom asal Amerika Serikat, membuat klasifikasi morfologi (morfologi = tampak luar) galaksi pada tahun 1926.

      Klasifikasi Hubble sering juga disebut sebagai Garpu Tala Hubble (Hubble Tuning-fork) karena diagramnya disajikan dalam bentuk seperti sebuah garpu tala. Klasifikasi galaksi menurut Hubble dijelaskan sebagai berikut.

    Klasifikasi morfologi galaksi menurut Hubble

    •  Galaksi Elips (E) → Galaksi tipe ini memiliki bentuk mirip seperti sebuah elipsoid (bentuk 3D dari elips), memiliki kecerahan halus.
    •  Galaksi Spiral (S) → Galaksi tipe ini memiliki bentuk seperti spiral, bintang terkonsentrasi di bagian pusat galaksi.
    •  Galaksi Lentikular (S0) → Galaksi tipe ini memiliki bentuk seperti galaksi spiral, namun lengan galaksi tidak saling lepas melainkan menyatu, sehingga struktur spiral tidak terlihat dengan jelas.

      Selain ketiga bentuk galaksi di atas, terdapat juga bentuk-bentuk galaksi lainnya, seperti:

    •  Galaksi Ireguler/Tidak beraturan → Galaksi tipe ini bentuknya tidak bisa secara langsung diklasifikasikan dalam klasifikasi Hubble yang umum karena bentuk galaksi tipe ini terkesan tak beraturan. Galaksi ireguler dianggap tebentuk akibat adanya tabrakan dengan galaksi-galaksi lain.
    •  Galaksi Cincin → Galaksi tipe ini memiliki lengan galaksi yang lepas dari pusatnya dan menyatu membentuk lingkaran, sehingga membentuk figur sebuah cincin.
    •  Galaksi Katai → Galaksi tipe ini memiliki ukuran yang relatif kecil dibanding ukuran galaksi pada umumnya. Ukurannya hanya mencapai sekitar 1/100 dari ukuran galaksi bimasakti. Galaksi katai biasanya mengorbit galaksi yang lebih besar yang berada di dekatnya.

    PELAJARI LEBIH LANJUT

    Teori pembentukan alam semesta: brainly.co.id/tugas/23088721

    _______________

    DETAIL JAWABAN

    Mapel : Geografi

    Kelas : 10

    Materi : Tata surya dan jagat raya

    Kode Kategorisasi : 10.8.4

    Kata Kunci : Bentuk-bentuk galaksi

    _________

    LAMPIRAN

    Gambar #1 : Diagram garpu tala Hubble

    Gambar #2 : Galaksi tak beraturan

    Gambar #3 : Galaksi cincin

    Gambar #4 : Galaksi pusaran (Whirlpool) dengan sebuah galaksi katai yang berada disalah satu lengannya

    Gambar lampiran jawaban ImEdwin2
    Gambar lampiran jawaban ImEdwin2
    Gambar lampiran jawaban ImEdwin2
    Gambar lampiran jawaban ImEdwin2

Pertanyaan Lainnya