Matematika

Pertanyaan

Bentuk pertidak samaan berikut yang menyatakan bahwa trapesium di samping memiliki luas terbesar 100 satuan persegi

1 Jawaban

  • Kelas         : 7
    Mapel        : Matematika
    Kategori    : Bab 4 - Persamaan dan Pertidaksamaan Linear Satu Variabel
    Kata kunci : bentuk pertidaksamaan, luas

    Kode : 7.2.4 [Kelas 7 Matematika 
    Bab 4 - Persamaan dan Pertidaksamaan Linear Satu Variabel]

    Soal secara lengkap :
    (Soal dan gambar ada pada lampiran)

    Bentuk pertidaksamaan berikut yang menyatakan bahwa jajargenjang disamping memiliki luas terbesar 100 satuan persegi.
    a. 5z + 30 ≤ 100 
    b. 5z + 30 < 100 
    c. 10z + 30 ≤ 100
    d. 10z + 30 < 100

    Penjelasan :

    Pada lampiran terdapat bangun jajargenjang yang diketahui :

    alas (a) = (z + 6)
    tinggi (t) = 5
    Luas (L) ≤ 100 satuan persegi

    Pembahasan : 

    Luas jajargenjang = alas × tinggi
    a × t = L

    (z + 6) × 5 ≤ 100
    (5 × z) + (5 × 6) ≤ 100
    5z + 30 ≤ 100

    Jadi bentuk pertidaksamaan dari bangun jajar genjang tersebut adalah 5z + 30 ≤ 100  (A)


    Semoga bermanfaat
    Gambar lampiran jawaban Ridafahmi

Pertanyaan Lainnya